Thursday 20 June 2024

Pahala Besar untuk Pengirim Hewan Kurban Babi

 


oleh Tom Finaldin

 

Bandung, Putera Sang Surya

Ada kejadian unik di seputar perayaan Idul adha kali ini. Satu masjid di Papua dikirimi hewan babi untuk dikurbankan saat Idul Adha 2024 ini. Babi dikirimkan oleh pengirimnya langsung menggunakan mobil pikap. Tentu saja, Sang Ustadz, santri Lirboyo, yang ditugaskan menjadi guru di Papua ini senyum-senyum sambil bingung, garuk-garuk dagunya. Fotonya saya dapatkan dari Tribun Jambi – Tribun News.

            Setelah dicek, ternyata pengirimnya adalah seorang mualaf yang baru saja masuk Islam. Dia punya semangat beribadat dan berbuat baik yang tinggi. Oleh sebab itu, ketika mengetahui ada Hari Raya Idul Adha, segera ikut serta dengan mengirimkan hewan kurban. Sayangnya, dia belum tahu binatang apa saja yang disyaratkan boleh dijadikan hewan kurban. Karena ketidaktahuannya itulah dia mengirimkan babi.


Babi untuk Kurban (Foto: Tribun Jambi - Tribun News)


            Jamaah di sana segera saja menggoda Ustadz, “Gimana nih, Pak Ustadz?”

            Malah teman pengirim babi itu menggoda pengirimnya, “Wah, bagus nih buat mas kawin.”

            Tidak jelas akhir kisah ini karena tak ada berita selanjutnya. Bisa jadi babi itu ditukar dengan hewan lain atau dijual, kemudian uangnya dibelikan kambing. Saya tidak tahu.

             Bagi saya, insyaallah, pengirim babi itu mendapatkan pahala besar dari Allah swt karena semangatnya beribadat dan berbagi dengan sesama. Soal salah hewan kurban, itu soal pengetahuan yang belum sampai saja, tetapi hatinya sudah tulus untuk menjalankan kewajiban seorang Islam. Insyaallah, Allah swt menerima ketulusan hatinya. Dia malah lebih baik dibandingkan orang yang paham Islam dan memiliki kemampuan berkurban, tetapi tidak berkurban. Toh, meskipun hewan kurbannya benar, darah dan dagingnya tidak akan sampai kepada Allah swt. Hal yang sampai kepada Allah swt adalah keikhlasan dan kesucian hati orang-orang yang berkurban itu.

            Kita doakan agar dia menjadi seorang muslim yang baik dan akan lebih baik lagi dalam menjalankan Islam.

            Sampurasun.

No comments:

Post a Comment