Sunday, 25 April 2021

Nikmat Tuhan Mana Yang Kamu Dustakan?

 


oleh Tom Finaldin

 

Kali kedua saya menulis hal yang mirip ini.

Mungkin banyak yang tidak menyadari bahwa kita bisa makan, bekerja, bermain, bersekolah, bersosialisasi, dan melakukan aktivitas lain secara leluasa karena ada orang-orang yang menjaga kita.

Sesungguhnya, ada banyak orang yang menjaga kita setiap siang dan malam agar kita bisa hidup aman dan menjalani segala keseharian kita. Mereka adalah para prajurit yang selalu “meronda” di darat, di laut, dan di udara. Merekalah yang memastikan agar tidak ada yang mengganggu kedaulatan dan kehidupan di Negara Kesatuan Republik Indonesia. Merekalah yang ditugaskan untuk menjamin situasi tetap stabil dan tumbuh ke arah yang lebih baik terlepas dari gangguan kejahatan, baik dari dalam negeri maupun dari luar negeri.

Kini satu elemen penjaga laut kita telah paripurna menjalankan tugasnya dan kembali menghadap penciptanya, Allah swt. Sangatlah baik untuk berterima kasih kepada mereka atas upaya menjaga kita dari laut milik Indonesia. Sangatlah mulia untuk mendoakan mereka agar kembali kepada Tuhannya dalam keadaan yang baik dan mulia. Melalui merekalah Allah swt mengirimkan penjagaan-Nya untuk negara dan rakyat Indonesia sehingga kita mendapatkan kenikmatan keamanan yang telah dan insyaallah akan terus kita rasakan.

Nikmat Tuhan mana yang bisa kita dustakan?

Selamat jalan “Nanggala 402”, terima kasih atas pengabdianmu. Allah swt yang paling tahu dirimu dan baktimu.

Para prajurit yang bekerja dalam senyap dan patuh pada keputusan politik pemerintah untuk mengintai, menyusup, bahkan memburu musuh itu meninggalkan kita dan tetap patuh hingga batas waktu yang ditentukan Allah swt tiba.

Sampurasun

No comments:

Post a Comment