oleh
Tom Finaldin
Bandung,
Putera Sang Surya
Dilihat dari cara penggunaannya,
barang dapat dibedakan dalam dua kategori, yaitu:
Pertama, barang
pribadi. Barang ini adalah barang yang dimiliki oleh pribadi dan digunakan oleh
pribadi atau perorangan. Contohnya, kendaraan, rumah, dan simpanan uang di
bank.
Kedua, barang publik.
Barang ini adalah barang yang dimiliki dan dipergunakan oleh masyarakat secara
umum. Contohnya, sekolah, jalan raya, tempat ibadat, jembatan, dan taman
bermain.
Apabila dilihat dari hubungan pemakaiannya, barang dapat
dibedakan menjadi dua kategori pula, yaitu:
Pertama, barang
substitusi. Barang ini adalah barang yang dapat menggantikan barang lain.
Misalnya, karena harga beras mahal, orang dapat menggantinya dengan jagung,
ubi, atau singkong; jika harga tiket pesawat mahal, orang bisa menggantinya
dengan kereta api atau kendaraan umum lainnya.
Kedua, barang
komplementer. Barang ini adalah barang yang kegunaannya semakin bertambah jika
digunakan dengan barang lainnya. Misalnya, sepatu dengan kaos kaki, kertas
dengan pulpen, kemeja dengan celana panjang, kendaraan dengan bensin, serta
kertas warna dengan lem.
Demikianlah jenis barang jika dilihat dari cara
penggunaan dan hubungan pemakaiannya.
Sampurasun.
Sumber
Pustaka:
Novasari,
Yunita; Jawangga, Yan Hanif; Setiadi, Inung Oni; Hastyorini, Irim Rismi
(editor); Ekonomi untuk SMA/MA Kelas X
Semester I: Peminatan Ilmu-ilmu Sosial, PT Penerbit Intan Pariwara
S.,
Alam, 2013, Ekonomi untuk SMA dan MA
Kelas X Kurikulum 2013: Kelompok Peminatan Ilmu Pengetahuan Sosial, Penerbit
Erlangga: Jakarta
No comments:
Post a Comment